Taisirul Khollaq - (4) Bab Hak-Hak Tetangga, Bab Adab Mu'asyarah (Pergaulan), Bab Ulfah (Persatuan)

Taisirul Khollaq - (4) Bab Hak-Hak Tetangga, Bab Adab Pergaulan, Bab Ulfah

Terjemah Kitab Taisirul Khollaq Bahasa Indonesia, Bab Hak-Hak Tetangga, Bab Adab Mu'asyarah (Pergaulan), dan Bab Ulfah (Persatuan).

HAK-HAK TETANGGA
Tetangga adalah orang yang rumahnya berdekatan dengan rumahmu sampai 40 rumah dari setiap arah (penjuru). Tetangga memiliki hak-hak yang wajib bagimu, di antaranya adalah :
  • Kamu hendaknya memulai pengucapkan salam
  • Kamu berbuat baik kepadanya
  • Kamu hendaknya membalas kebaikannya ketika dia memulainya kepadamu
  • Kamu hendaknya memberikan hartanya yang termasuk hak-hak maliyyah (harta benda) bagimu (misalnya membayar hutang)
  • Kamu hendaknya menjengukknya jika ketika sakit
  • Kamu hendaknya turut senang ketika dia bahagia dan turut berta'ziyah (berduka cita) ketika dia terkena musibah
  • Kamu tidak boleh sengaja mamandangi wanita-wanitanya meskipun merekanya adalah seorang pelayan baginya (wanita-wanita di sini bisa bermakna istri, saudara, kerabat, budak, dan pembantu)
  • Kamu hendaknya menutupi auratnya (kesalahan dan aibnya)
  • Kamu hendaknya menolak perkara yang dibencinya sekiranya kamu mampu
  • Kamu hendaknya bertemu dengannya dengan wajah yang ramah dan memuliakan
Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللّٰهِ وَالْيَوْمِ الْاٰخِرِ فَلْيُكْرِمْ جَارَهُ
"Barang siapa beriman kepada Allah SWT dan hari akhir, maka hendaklah dia memuliakan tetangganya".

Dari Siti Aisyah ra, dari Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَازَالَ جِبْرِيْلُ يُوْصِيْنِيْ بِالْجَارِ حَتَّى ظَنَنْتُ اَنَّهُ سَيُوَرِّثُهُ
"Tiada hentinya Malaikat Jibril berwasiat kepadaku mengenai tetangga, sehingga aku mengira bahwa dia (tetangga) akan menjadi ahli waris".


ADAB MUASYARAH (PERGAULAN)
Adab mu'asyarah ada banyak, di antaranya adalah :
  • Manisnya wajah (saat bergaul)
  • Lemes lambunge (lemah lembut saat bergaul)
  • Memperhatikan perkataan teman yang bergaul
  • Bersikap waqar (tenang dan santai) tanpa adanya sombong
  • Diam ketika bersenda gurau
  • Memaafkan kesalahan
  • Meninggalkan sifat kemewahan dengan jabatan dan kekayaan, karena sesungguhnya demikian itu menyebabkan jatuhnya martabat dalam pandangan orang-orang lain
  • Di antaranya adalah menjaga rahasia karena sesungguhnya tidak ada harga (yang harus dibayar) bagi orang yang tidak bisa menyimpan rahasia.

Seorang penyair berkata :
اِذَا مَا الْمَرْأُ لَمْ يَحْفَظْ ثَلَاثًا # فَبِعْهُ وَلَوْ بِكَفٍّ مِنْ رِمَادٍ
Ketika seseorang tidak bisa menjaga tiga perkara # Maka juallah dia meskipun seharga setelapak tangan terpenuhi pasir
وَفَاءً لِلصَّدِيْقِ وَبَذْلَ مَالٍ # وَكِتْمَانُ السَّرَائِرِ فِيْ الْفُؤَادِ
"Yaitu menepati janji pada teman, menyerahkan harta (dermawan pada teman) # Menyimpan rahasia-rahasia di dalam hati".

ULFAH (PERSATUAN)
Ulfah adalah merasa nyaman dengan orang-orang dan bahagia bertemu mereka. Sebab-sebabnya ada lima macam :

Pertama adalah agama karena sesungguhnya sempurnanya iman menyebabkan rasa kasih sayang

Kedua adalah nasab, karena sesungguhnya seorang insan cenderung pada kerabat-kerabatnya, menyayangi mereka, dan mencegah hal yang menyakitkan dari mereka, sebagaimana Nabi Muhammad SAW bersabda :
اِنَّ الرَّحِمَ اِذَا تَمَاسَّتْ تَعَاطَفَتْ
"Sesungguhnya sanak ketika bersentuhan (bertemu) maka akan menjadikan kasih sayang".

Ketiga adalah besan, karena sesungguhnya seorang insan ketika dia mencintai pengantinnya (istrinya) maka dia akan mencintai setiap orang berhubungan besan dengan pengantinnya. Sahabat Khalid bin Yazid bin Muawiyah berkata :
كَانَ اَبْغَضَ خَلْقِ اللّٰهِ اِلَّيَّ اٰلُ الزُّبَيْرِ حَتَّى تَزَوَّجْتُ مِنْهُمْ فَصَارُوْا اَحَبَّ خَلْقِ اللّٰهِ اِلَّيَّ
"Makhluk Allah yang paling aku benci adalah keluarga Zubair, sampai aku menikahi seorang dari mereka, lalu mereka jadi makhluk Allah yang paling aku cintai".

Keempat adalah kebaikan, yaitu berbuat baik kepada orang-orang. Seorang penyair berkata :
اَحْسِنْ اِلَى النَّاسِ تَسْتَعْبِدْ قُلُوْبُهُمْ # فَطَالَماَ اسْتَعْبَدَ الْاِنْسَانَ اِحْسَانُ
"Berbuat baiklah kepada orang-orang maka hati mereka akan tunduk # Selama kebaikan menundukkan seorang insan"

Kelima, adalah persaudaraan, sebagaimana Rasulullah SAW mempersaudarakan antara sahabat-sahabat Muhajirin dan sahabat-sahabat Anshar agar kuat hubungan mereka dan bertambah pula persatuan mereka.

Adapun fadhilah (keutamaan) ulfah maka yaitu bisa memberi faidah, bisa menjadi faidah, dan saling tolong menolong pada kebaikan dan taqwa. Dengan demikian, maka keadaan-keadaan akan menjadi lurus (tepat sasaran) dan perkara-perkara pun menjadi seimbang. Allah Yang Maha Luhur berfirman :
وَاعْتَصِمُوْا بِحَبْلِ اللّٰهِ جَمِيْعًا وَلَا تَفَرَّقُوْا
"Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai" (Ali Imran : 103).

Wallahu a'lam bis showab.

Baca lebih lanjut : Terjemah Kitab Taisirul Khollaq Bahasa Indonesia Lengkap.