Terjemah Kitab Lubabul Hadist Bahasa Indonesia, Bab Ke-35 Keutamaan Menyedikitkan Tertawa
Bab Ketiga Puluh Lima, Menerangkan Tentang Keutamaan Menyedikitkan Tertawa
Nabi Muhammad SAW bersabda :
كَثْرَةُ الضَّحْكِ تُمِيْتُ الْقَلْبَ
“Banyaknya tertawa bisa mematikan hati (1)”.Catatan (1) :
Dalam Kitab Tanqihul Qoul oleh Imam Nawawi Al-Banteni, tertawa bisa menyebabkan kebencian dan permusuhan dalam hal tertentu, tertawa juga bisa mengurangi karisma dan kewibawaan seseorang, dan tertawa bisa memenunjukkan seseorang melupakan akhiratnya.
Nabi Muhammad SAW bersabda :
الضَّحْكُ فِي الْمَسْجِدِ ظُلْمَةٌ فِي الْقَبْرِ
“Tertawa di dalam masjid adalah kegelapan di dalam kubur”.Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ ضَحِكَ قَهْقَهَةً فَقَدْ نَسِيَ بَابًا مِنَ الْعِلْمِ
“Barang siapa tertawa terbahak-bahak, maka dia telah benar-benar lupa satu bab dari ilmu”.Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ ضَحِكَ قَهْقَهَةً فَقَدْ مَجَّ مِنَ الْعَقْلِ مَجَّةً
“Barang siapa yang tertawa terbahak-bahak, maka dia benar-benar telah memuntahkan akalnya dalam sekali muntahan”.Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ ضَحِكَ كَثِيْرًا فِي الدُّنْيَا بَكَى كَثِيْرًا فِي الْآخِرَةِ
“Barang siapa banyak tertawa di dunia, maka dia banyak menangis di akhirat”.Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ ضَحِكَ قَهْقَهَةً لَعَنَهُ الْجَبَّارُ وَمَنْ ضَحِكَ كَثِيْرًا اِسْتَحَقَّ بِهِ النَّارُ
“Barang siapa tertawa terbahak-bahak, maka Al-Jabbar (Allah yang Maha Perkasa) melaknatinya. Barang siapa banyak tertawa maka neraka berhak atas dia (2)”.Catatan (2) :
Dalam Kitab Tanqihul Qoul oleh Imam Nawawi Al-Banteni dijelaskan bahwa tertawa terbagi menjadi 2 : Pertama, tertawa yang berpahala, yaitu tertawa sambil menutupi gigi dan tersenyum karena bertemu teman. Kedua, tertawa yang dibenci oleh Allah SWT, yaitu tertawa yang menyebabkan seseorang mengeluarkan kata-kata kotor dan bathil, atau mengeluarkan kata-kata kotor dan bathil agar orang lain tertawa.
Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ كَثُرَ ضَحْكُهُ كَثُرَ خَطَؤُهُ
“Barang siapa banyak tertawanya maka dia banyak kesalahannya”.Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ كَثُرَ ضَحْكُهُ يَسْتَخِفُّ بِهِ النَّاسُ
“Barang siapa banyak tertawanya maka orang-orang akan meremehkannya (3)”.Catatan (3) :
Karena tertawa bisa mengurangi karisma dan kewibawaannya.
Nabi Muhammad SAW bersabda :
مَنْ تَكَلَّمَ بِكَلِمَةٍ حَتَّى يَضْحَكَ بِهَا جُلَسَاءُهُ عَذَّبَهُ اللهُ تَعَالٰى فِي النَّارِ
“Barang siapa berbicara dengan sebuah kalimat agar orang-orang yang duduk menertawa karena kalimat itu, maka Allah yang Maha Luhur menyiksanya di neraka”.Nabi Muhammad SAW bersabda :
ضَحْكُ الْأَنْبِيَاءِ تَبَسُّمٌ، وَضَحْكُ الشَّيْطَانِ قَهْقَهَةٌ
“Tertawanya para nabi adalah tersenyum dan tertawanya syetan adalah terbahak-bahak”.Baca juga kumpulan bab dari terjemah bahasa Indonesia Kitab Lubabul Hadist : Terjemah Kitab Lubabul Hadist Bahasa Indonesia.
Tags:
Lubabul Hadist